Download Document

Survey
yes no Was this document useful for you?
   Thank you for your participation!

* Your assessment is very important for improving the workof artificial intelligence, which forms the content of this project

Document related concepts
no text concepts found
Transcript
STRATEGI MARKETING COMMUNICATION THE BREEZE
DALAM MENARIK PENGUNJUNG
ABSTRAK
Oleh: Olivia
Penelitian ini di latar belakangi oleh pesatnya perkembangan pusat perbelanjaan
di Indonesia, sehingga diperlukan strategi khusus agar dapat bertahan. Strategi
yang digunakan oleh banyak pusat perbelanjaan ialah strategi marketing
communication atau komunikasi pemasaran. Salah satu objek yang menarik untuk
dikaji ialah The Breeze sebagai sebuah pusat perbelanjaan baru dengan konsep
baru dan berbeda, yaitu green dan outdoor. Penelitian ini bertujuan untuk
mengetahui strategi marketing communication The Breeze dalam menarik
pengunjung.
Penelitian ini mengacu pada kerangka Marketing Communication Planning
Framework (MCPF) yang dikemukakan oleh Chris Fill meliputi, context analysis,
promotional goals, promotional strategy, coordinated communication mix, serta
control and evaluation. Kelima langkah tersebut dilakukan secara berurutan agar
dapat mencapai suatu strategi marketing communication yang baik.
Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif yang bersifat deskriptif dengan
metode studi kasus. Data yang ada diperoleh melalui wawancara mendalam,
observasi, dan juga menggunakan dokumen yang kemudian dianalisis sesuai
konsep yang digunakan dalam penelitian ini. Key Informan dalam penelitian ini
ialah divisi Marketing communication The Breeze. Informan yang terkait meliputi
dua orang, yaitu Head of Sales, Leasing, Promotion/Customer Relations/Tenant
Relations (SLP/CR/TR) The Breeze, dan Event and Promotion Manager The
Breeze. Penelitian ini menggunakan triangulasi sumber sebagai teknik keabsahan
data. Untuk itu, terdapat pula seorang ahli yang memberikan pendapat terkait
penelitian ini, yaitu Wakil Sekretaris Jenderal dari Asosiasi Pengelola Pusat
Belanja Indonesia (APPBI).
Hasil penelitian menunjukkan bahwa dalam menarik pengunjung, The
Breeze
mengutamakan strategi untuk memberikan manfaat serta edukasi kepada
konsumen (pull strategy) dan pengembangan brand untuk memperoleh awareness
(profile strategy). Dari hasil yang diperoleh, strategi marketing communication
The Breeze sesuai dengan kerangka MCPF Chris Fill. Akan tetapi, traffic
pengunjungnya masih belum sesuai harapan, karena okupansi tenant yang masih
rendah.
Kata kunci: Marketing communication, strategi marketing communication,
Marketing communication Planning Framework (MCPF).
xii