Download ABSTRAK Pendidikan merupakan proses aktivitas sosial yang

Survey
yes no Was this document useful for you?
   Thank you for your participation!

* Your assessment is very important for improving the workof artificial intelligence, which forms the content of this project

Document related concepts
no text concepts found
Transcript
ABSTRAK
Pendidikan merupakan proses aktivitas sosial yang memungkinkan
masyarakat
tetap
ada
dan
berkembang,
hal
tersebut
terbukti
dengan
diselenggarakannya program wajib belajar pendidikan dasar 9 tahun di Indonesia.
Untuk mendukung program tersebut dan karena adanya kenaikan harga BBM
maupun barang pokok lainnya, pemerintah membuat kompensasi tahap pertama
yang berupa BOS (Bantuan Operasional Sekolah). Pemerintah Kabupaten Sidoarjo
menemukan kendala dalam mengelompokkan sekolah penerima BOS, apakah
sekolah tersebut termasuk kategori sekolah penerima dana BOS rendah, sedang,
atau tinggi. Semua kategori tersebut dipengaruhi oleh beberapa kriteria yang
dimiliki masing-masing sekolah. Klasifikasi merupakan sebuah teknik yang dapat
digunakan untuk mengelompokkan sekolah berdasar data training yang ada. Data
training tersebut berasal dari data sekolah tahun 2013-2014. Dan kriteria yang
digunakan dalam sistem klasifikasi sekolah antara lain kecamatan, jumlah guru,
jumlah murid, status sekolah, dan akreditasi sekolah. Secara konsep Naïve Bayes
merupakan teknik prediksi berbasis probabilistik sederhana yang berdasar pada
penerapan teorema Bayes (atau aturan Bayes) dengan asumsi independensi
(ketidaktergantungan) yang kuat (naif). Dari beberapa hasil pengujian sistem
klasifikasi untuk mengklasifikasikan sekolah penerima BOS di kabupaten Sidoarjo
diperoleh rata-rata akurasi sebesar 37.124 %, sedangkan rata-rata laju errornya
sebesar 62.876 %. Tinggi rendahnya tingkat akurasi dan laju error dipengaruhi oleh
data latih dan data uji dan kriteria maupun kelas yang dimiliki kedua data tersebut.
Kata kunci : Pendidikan, Sekolah, BOS, Klasifikasi, Data Mining, Naïve Bayes,
Sidoarjo.
v